Sikap Khalifah Umar Ketika Disebut Gila

apahabar.com, BANJARMASIN – Bagi sebagian orang, mungkin tidak terima jika dirinya dikatakan gila. Namun berbeda dengan Amirul Mukminin, Umar bin Abdul Aziz RA.

Diriwayatkan dalam 150 Kisah Orang Saleh, pada suatu malam Umar bin Abdul Aziz mendapatkam sebuah petunjuk agar masuk ke sebuah mesjid, berangkatlah ia ke masjid itu bersama seorang pembantunya.

Ketika masuk masjid, beliau tak sengaja menyenggol seorang laki-laki yang sedang tidur di dalam masjid. Orang itu terbangun dengan keadaan marah dan berkata, “Apakah engkau gila?!”
Umar pun menjawab, “Tidak.”

Dicaci-maki Saat Ramadan, Wali yang Satu Ini Tunjukkan Keindahan Akhlak

Pembantu Khalifah heran dengan reaksi Umar bin Abdul Aziz yang terlihat biasa saja. Dia pun berkata, “Laki-laki itu mengatakan hal itu padamu, padahal engkau adalah seorang Amirul Mukminin.”

Dengan santai Umar menjawab, “Memang kenapa, ia hanya bertanya, ‘Apakah aku gila?’ saya jawab, ‘Tidak’.”

Umar bin Abdul Aziz mampu memaafkan kesalahan orang lain, di saat dia mampu melakukan pembalasan. Dia menganggap hal itu sebuah peristiwa yang biasa, padahal hal itu tentu tak biasa bagi sebagian orang.

Editor: Muhammad Bulkini

Editor:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *