hancau.net – Hari ini 22 tahun Google.
27 September 1998, merupakan hari bersejarah bagi Larry Page dan Sergey Brin. Berawal dari Stanford, 22 tahun yang lalu tidak ada yang menyangka bahwa perusahaan ini akan merajai per-internetan dunia. Sekali lagi, “Selamat Ultah ke 22 Google”.
Sekitar tahun 2006, kata “Google” secara resmi ditambahkan ke Kamus Inggris Oxford sebagai kata kerja, jadi jika kita ingin mempelajari lebih lanjut tentang seberapa besar googol sebenarnya, cukup gunakan Google!
22 tahun Google cukup memberikan kesan yang mendalam, bahwa perusahaan ini sudah cukup begitu dewasa. Dibarengi dengan kedewasaan itulah Google seringkali hadir dengan ide-ide menarik, walau tidak semuanya berhasil.
Google lahir dari sebuah garasi yang terletak di Menlo Park, California, Amerika Serikat. Garasi ini dikenal dengan nama “Susan’s Garage”. Sebelum pindah ke garasi Susan, Page dan Brin menggunakan kamar kos mereka untuk mengutak atik alogaritma dari software yang kemudian menjadi cikal bakal mesin pencari google. (fix)