Destinasi Wisata

Destinasi Wisata Kalimantan Timur, Berenang dengan Ubur-ubur

hancau.net – Sebagai calon ibu kota baru Indonesia, Kalimantan Timur (Kaltim) memiliki destinasi wisata yang banyak dan menarik. mulai dari wisata alam hingga wisata baharinya.

Pulau Derawan di Kabupaten Berau menjadi salah satu destinasi favorit. Pulau ini memiliki air yang berwarna biru kehijau-hijauan. Para wisatawan juga dapat melakukan kegiatan di laut seperti diving, snorkeling dan surfing.

Selain Derawan, ada juga pulau Maratua, Kakaban, Sangalaki, Nabucco, dan Bakungan.

Jika ingin berenang dengan ubur-ubur berwarna jingga, Danau Kakaban tempatnya. Danau ini terkenal memiliki spesies ubur-ubur yang tidak menyengat. Tempatnya persis terletak di tengah-tengah Pulau Kakaban.

Kita juga dapat menikmati keindahan Danau Labuan Cermin. Danau ini memiliki air yang jernih hingga dasar danau bisa terlihat dengan sangat jelas. Danau ini memiliki lapisan yang dapat memantulkan cahaya matahari. Itulah kenapa namanya Danau Labuan Cermin.

Lapisan tersebut disebabkan adanya pencampuran air laut dan air tawar. Walaupun kelihatannya dangkal, wisatawan tetap harus berhati-hati. Kedalaman danau ini mencapai hingga lima meter.

Selain beberapa tempat yang sudah kami sebutkan. Masih banyak lagi destinasi wisata Kalimantan Timur yang dapat kamu kunjungi. (fix)

Editor:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *