hancau.net – Membaca adalah hak segala bangsa. Berkembangnya era digital tidak menyulutkan beberapa penerbit untuk terus menerbitkan buku. Dalam kesempatan kali ini kami ingin memberi rekomendasi toko buku online yang ada di Banjarmasin.
Teknologi mungkin sudah semakin maju dan berkembang. Namun buku tetaplah menjadi jendela dunia. Kesakralan saat membaca buku jauh berbeda ketika membaca buku elektronik, atau yang lebih akrab disebut e-book.
Selain untuk menambah wawasan, semoga rekomendasi toko buku online ini dapat membantu kamu menambah daftar sumber literasi. Rekomendasi toko buku online yang kami sajikan, juga menjual beberapa buku lawas. Bahkan mungkin bisa dikatakan langka.
Oke, tanpa banyak kata lagi. Berikut beberapa rekomendasi toko buku online yang telah redaksi hancau kumpulkan.
TOKO BUKU THALIB
Kamu bisa mengunjungi akun instagram Toko Buku Thalib. Namun, jika kamu dari luar Banjarmasin. Tidak perlu khawatir.
Kamu bisa memesan buku melalui akun shopee di Toko Buku Thalib. Buku yang disajikan pun beraneka ragam, yaitu agama, sastra, novel, sejarah, filsafat, dan lain sebagainya.
Kontak WhatsApp yang bisa kamu hubungi adalah 0852-4865-9211.
TOKO BUKU ILKIYA
Jika kamu penikmat buku bernuansa keislaman. Maka Toko Buku Ilkiya cocok untuk menjadi referensi berikutnya. Silahkan kunjungi akun instagram Toko Buku Ilkiya.
Kontak WhatsApp yang bisa kamu hubungi 0859-2574-1784.
TOKO BUKU TANDA PETIK
Sesuai dengan namanya, logonya pun bergambar tanda petik berwarna biru. Di instagram, kamu bisa mengunjungi Toko Buku Tanda Petik.
Selain instagram, Toko Buku Tanda Petik juga melayani pemesanan buku melalui beberapa platform e-commerce. Seperti, Bukalapak, Tokopedia, dan Shopee. Silahkan kunjungi link ini.
Kontak WhatsApp yang dapat kamu hubungi adalah 0852-4861-3969.
TOKO BUKU HAMDI
Sesuai dengan yang tertera di akun instagram Toko Buku Hamdi. Di sana mereka menyediakan buku SMK jurusan kesehatan dan pelayaran, kesehatan semua jurusan, FKIP semua jurusan, Fakultas Hukum, dan FEKON. Adapun Kontak WhatsApp yang bisa kamu hubungi adalah 0822-5370-3050.
SABUKU
Toko buku SABUKU menyediakan beberapa buku lokal. Antara lain, banjar, dayak, dan secara umum Kalimantan. Kamu bisa mengunjungi akun instagram SABUKU.
Kontak WhatsApp yang bisa kamu hubungi adalah 0819-3388-3339.
Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi toko buku online di Banjarmasin. Penasaran? Silahkan kunjungi tokonya di alamat instagram yang sudah kami lampirkan.
Salam Literasi!!!