hancau.net – Bank Kalsel Syariah mengimbau nasabahnya untuk segera menukarkan Kartu ATM/Debit Magnetic Stripe Lama ke Kartu ATM/Debit Chip (SNTC).
Menurut Kepala Bank Kalsel Syariah Cabang Banjarmasin, Shiska Ayu Kresna, penukaran kartu ATM dapat dilakukan di seluruh jaringan kantor Bank Kalsel Syariah, paling lambat pada 23 Desember 2020 ini.
“Dengan menukarnya ke Kartu ATM/Debit Chip (SNTC), maka dapat semakin memudahkan nasabah untuk bertransaksi secara non tunai di seluruh mesin ATM dan EDC yang berlogo GPN,” jelasnya, disadur dari metro kalimantan.
Ia memastikan bahwa penukaran ini sangat mudah bahkan tidak dipungut biaya sepeser pun.
“Jadi tunggu apalagi, segera tukarkan kartunya sekarang sebelum tanggal 23 Desember 2020 mendatang,” pungkasnya.