Tampil Dengan Pakaian Sasirangan dan Laung, Petugas TPS 06 Kampung Melayu Layani Warga Yang Gunakan Hak pilih

BORNEO online, BANJARMASIN – Menarik warga untuk menyalurkan hak suara, Petugas tempat pemungutan suara (TPS) 06, yang berlokasi di Kota Banjarmasin, tepatnya di Kelurahan Melayu, Banjarmasin Tengah tampil dengan gaya berbeda.

Di mana para petugas melayani pemilih dengan menggunakan pakaian khas Banjar.

Dari pantauan di lokasi, para petugas di TPS menggunakan pakaian yang menggambarkan budaya Banjar (Sasirangan dan menggunakan laung), dari pintu masuk hingga di dalam TPS.

Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 06 Nordiansyah mengatakan, ide memakai pakaian adat ini karena ingin menunjukkan khas Kota Banjarmasin.

“Oleh karena itu, kita mengangkat budaya Kota Banjarmasin,” ungkapnya.

Selain itu berbeda juga sekaligus memeriahkan pemilu ini agar para pemilih lebih antusias untuk datang.

“Jadi selain untuk menarik perhatian para pemilih, kita sebagai anggota KPPS bangga dengan pakaian yang kita kenakan, ini salah satu bukti kita mencintai adat sendiri,” ucapnya, dikutip dari klikkalsel, Rabu (9/12/2020).

Adapun keunikan TPS 06 tersebut juga untuk mempertegas keberagaman budaya indonesia.

Sementara itu, ia juga membeberkan pakaian yang digunakan para petugas di KPS 06 tidak ada yang membeli melainkan sudah memilikinya sejak dulu.

“Tidak ada yang beli, meminjam ataupun membuat, jadi pakaian dan laung ini milik pribadi,” ungkapnya.

Sekedar diketahui Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang ada di Kelurahan Melayu berjumlah 268 dari 114 KK”dan yang sudah menggunakan hak pilihnya sementara ini berjumlah 137,” pungkasnya.

Editor : Ghaf

Editor: