5 Olahan Kreasi Kornet untuk Santap Sahur Agar Tidak Bosan

apahabar.com, BANJARMASIN – Kornet mungkin menjadi salah satu menu pilihan saat sedang sahur.

Namun, bila kornet hanya dimasak seperti biasa dengan ditambah bawang, pasti akan bosan.

Akan tetapi jangan khawatir, apahabar.com telah merangkum 5 rekomendasi olahan kreasi berbahan kornet dari cookpad.com yang bisa jadi pilihan sebagai menu santap sahur.

1. Nasi Goreng Kornet

Menu ala Silvia Mgrt Kitchen ini mungkin bisa jadi pilihan untuk santap sahur.

Bahan-bahan:

1 porsi nasi dingin
1/4 kaleng kecil beef macaroni
2 siung bawang merah iris
1 telur
1/2 batang wortel potong kotak
1-2 jamur champion
Secukupnya daun bawang bagian hijau
1 sdm kecap manis
Secukupnya lada hitam, kaldu ayam/sapi bubuk, garam
2-3 sdm minyak goreng

Langkah:

1. Nasi dan kornet dari kulkas dikeluarkan diamkan sampai suhu ruang. Panaskan 1 sdm minyak, orak arik telur sampai matang tapi tidak kering, jadikan 1 dengan nasi. Panaskan minyak, tumis bawang merah, wortel terpisah, kemudian tumis jamur. Kalau suka pedas bisa ditambah irisan cabe rawit.

2. Masukan kornet aduk rata, masukan nasi, telur, kecap, kaldu, lada, garam, aduk rata, koreksi rasa. Masukan daun bawang, aduk sebentar.

3. Siap disajikan dengan bawang merah goreng, irisan timun, irisan tomat sesuai selera.

2. Tumis Kangkung Kornet

Olahan kornet ala Linda Santai ini mungkin bisa menjadi pilihan menu ketika bersahur, selain enak juga menyehatkan.

Bahan-bahan:

2 siung Bawang merah
2 siung Bawang putih
2 buah cabai merah keriting
1 ikat Kangkung
1 buah tomat
2 sdm saos tiram
1 sdt garam
1 sdt gula

Langkah

1. Tumis cabai, bawang merah, dan bawang putih, dan juga kornet, jangan dicampur dulu.

2. Setelah agak matang campurkan.

3. Masukkan tomat dan kangkung, bagian batang terlebih dahulu agar empuk, lalu masukkan daun kangkungnya. Beri saos tiram, garam dan gula.

4. Siap disajikan

3. Omelette Sayur Kornet

Menu olahan ala Wilda Wily ini mungkin bisa jadi rekomendasi ketika sedang sahur.

Bahan-bahan:

3 butir telur
1 buah wortel, serut
2 lembar kol, rajang halus
1 batang daun bawang
secukupnya Garam, merica dan kaldu bubuk

1. Tumis bawang putih sampai harum, masukkan kornet lalu sayuran. Terakhir daun bawang. Masak sampai agak layu. Sisihkan
Omelette Sayur Kornet.

2.Dalam wadah, campur telur dengan sayuran. Beri garam, merica dan kaldu bubuk secukupnya. Aduk rata.

3. Panaskan pan, beri minyak secukupnya. Setelah minyak panas, tuang adonan telur. Biarkan sampai matang sisi bawahnya (boleh ditutup pan mya) kemudian balik telur, lalu matangkan sisi lainnya. Angkat dan potong2Langkah Tumis cabai, bawang merah, dan bawang putih, dan juga kornet, jangan dicampur dulu.

4. Setelah agak matang campurkan
Tumis kangkung kornet langkah
Masukkan tomat dan kangkung, bagian batang terlebih dahulu agar empuk, lalu masukkan daun kangkungnya. Beri saos tiram, garam dan gula.

5. Siap disajikan

 

4. Nasi Panggang Keju Kornet Bakso

Dengan nasi panggang dan keju mungkin olahan kornet ala Erny Kurnia ini bisa mengunggah selera santap sahur anda.

Bahan-bahan:

2 porsi nasi
2 siung bawang putih
1/2 siung bawang bombay
50 ml Susu vanilla low fat
secukupnya Saos
1/2 sdt garam atau sesuaikan dengan selera
secukupnya Bakso sapi
1 bonggol brokoli
sesuai selera Cheddar melt cheese

Langkah :

1. Panaskan 1 sdm margarin atau minyak goreng pada teflon. Lalu tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi.

2. Masukkan saos dan aduk dengan bawang. Kemudian tuangkan 50 ml susu vanilla low fat (saya pakai merk frisian flag). Aduk hingga merata.

3. Masukkan nasi ke dalam wajah tersebut dan aduk hingga tumisan bawang bombay, bawang putih, saos, dan susu merata. Lalu taburi garam secukupnya dan tes rasa.

4. Masukkan brokoli dan bakso ke dalam wajan nasi tersebut. Aduk merata dan tunggu hingga brokoli mulai layu. Sebelum warna hijau brokoli berubah pucat, segera matikan kompor karena bahan dasar nasi panggang sudah siap untuk step berikutnya.

5. Siapkan mangkok khusus yang bisa digunakan untuk memanggang nasi dalam microwave. Masukkan nasi dan parut keju leleh atau kalau punya mozarella bisa juga dimanfaatkan.

6. Masukkan mangkok berisi nasi tersebut ke dalam microwave. Atur panas medium dan panggang selama 5 s.d 10 menit. Kemudian angkat dan sajikan.

 

5. Bola-bola Kornet Lada Hitam

Menu ala Allifia Hakim ini mungkin bisa menemani santap sahur.

Bahan-bahan:

Bahan :

200 gr kornetku pronas
1/2 buah bawang bombay
1 butir telur
5 sdm tepung roti kasar
1/4 sdt garam
1/4 sdt gula pasir
Secukupnya tepung terigu

Bahan Saus Lada Hitam :

1 sdm lada hitam utuh (dihaluskan)
1/2 buah bawang bombay
2 siung bawang putih
1 buah cabe merah keriting
3 buah cabe rawit merah (optional)
1 sdm kecap manis
1/2 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
1/2 sdm gula pasir
1 sachet magic/royco (saya pakai magic)
Secukupnya air

Langkah:

1. Cincang halus bawang bombay, masukkan kedalam wadah. Lalu masukkan kornet, telur, tepung roti, garam dan gula pasir. Aduk sampai semua bahan tercampur rata.

2. Ambil daging dengan menggunakan scoop es krim/sendok. Sebelumnya baluri tangan dengan sedikit minyak supaya tidak lengket. Bulatkan adonan, lalu gulingkan kedalam tepung terigu dan sisihkan. Lakukan sampai semua daging habis.

3. Panaskan teflon, beri sedikit minyak dan margarin. Masukkan bola-bola kornet, masak dengan api kecil. Jangan sering dibolak-balik supaya tidak hancur. Masak sampai semua sisi bola-bola kornet matang dan kering. Angkat dan sisihkan sejenak.

4. Cara membuat saus lada hitam : Potong bawang bombay, cabe merah, cabe rawit dan cincang halus bawang putih.

5. Panaskan wajan dengan sedikit minyak, lalu tumis bawang bombay sampai harum. Lalu masukkan cabe dan bawang putih, masak sampai semua bumbu layu dan matang.

6. Masukkan air, kecap manis, saus tiram, kecap asin, gula pasir dan magic/royco. Aduk sampai semua bumbu rata, lalu masukkan lada hitam yang sudah dihaluskan.

7. Masukkan bola-bola kornet kedalam bumbu, masak sampai air agak menyusut. Cek rasa dan apabila terasa asin, bisa tambahkan sedikit air panas.

8. Bola-bola kornet saus lada hitam siap disantap dengan nasi hangat.

Penulis: Triaji Nazulmi

Editor:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *